5 Event Sport Tourism Indonesia Paling Ditunggu pada 2022

Borobudur Marathon menjadi ajang lari yang ditunggu pencinta olahraga lari sekaligus wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri.
SHUTTERSTOCK/ANIS EFIZUDIN
Penulis: | Editor: Sri Noviyanti

KOMPAS.com – Indonesia memiliki kekayaan alam serta budaya yang beragam. Karenanya, tidak heran jika negeri ini dikenal sebagai salah satu ikon sport tourism dunia.

Adapun perkembangan dan popularitas sport tourism diharapkan menjadi angin segar yang dapat menjadi penggerak sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.

Saat ini, sport tourism mulai banyak dilirik wisatawan dari dalam dan luar negeri. Dengan mengikuti kegiatan ini, Sobat Parekraf dapat berolahraga sekaligus berwisata dengan menjelajahi berbagai destinasi wisata yang ada di Indonesia.

Nah, tiap tahun, Indonesia menggelar beragam acara sport tourism. Pada 2022, gelaran tersebut dilakukan kembali. Tak pelak, hal ini ditunggu-tunggu oleh pencinta olahraga sekaligus pariwisata. Berikut 5 sport tourism Indonesia yang paling ditunggu pada 2022:

Borobudur Marathon 2022

Lari menjadi salah satu olahraga yang populer dan diminati banyak orang. Apabila Sobat Parekraf suka olahraga lari, salah satu sport tourism yang wajib diikuti adalah Borobudur Marathon 2022.

Event ini berskala internasional dan selalu ditunggu pecinta olahraga lari dari banyak negara. Hal ini bisa dilihat dari jumlah peserta yang terus meningkat dari tahun ke tahun.

Tak hanya sekadar berlari, peserta event Borobudur Marathon sekaligus diajak untuk menjelajah berbagai destinasi wisata yang ada di sekitar Candi Borobudur.

Namun, Sobat Parekraf harus bersabar. Sebab, tanggal resmi Borobudur Marathon 2022 masih belum dirilis.

Audax 2022

Sport tourism yang tidak kalah menarik lainnya adalah Audax Ultra Cycling Challenge 2022.

Berbeda dengan sport tourism sebelumnya, Audax 2022 adalah kegiatan bersepeda jarak jauh tanpa support atau bantuan dengan jarak tempuh terbagi menjadi beberapa kategori, yakni 200 kilometer (km), 400 km, dan 600 km.

Tahun ini, gelaran itu diadakan di beberapa kota di Indonesia dengan jadwal dan jarak yang berbeda-beda.

Pada 29 Januari 2022, Audax 2022 sukses diselenggarakan di Yogyakarta untuk kategori 200 km dan 600 km.

Setelah Yogyakarta, Audax 2022 juga akan digelar kembali di beberapa kota lainnya, seperti Jakarta, Bekasi, Semarang, Manado, Solo, Padang, Surabaya, serta Bandung.

MotoGP 2022

Gelaran yang barus aja selesai berlangsung dna paling dinanti para pencinta balap motor adalah MotoGP.

Digelar langsung di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat (NTB), MotoGP 2022 sukses digelar.

MotoGP 2022 sukses digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Tidak hanya menonton ajang balap motor kelas dunia saja, Sobat Parekraf yang hadir pada gelaran itu disuguhkan pemandangan alam yang indah di sekitar sirkuit. Beberapa panorama yang dapat dinikmati mulai dari pantai hingga perbukitan, seperti Pantai Tanjung Aan, Pantai Kuta Mandalika, dan Bukit Merese.

Oceanman 2022

Selain lari, bersepeda, dan ajang balap motor, tak lengkap bila Indoesia yang dikenal sebagai surganya wisata bahari tak menampilkan acara sport tourism di bidang ini.

Adapun event yang juga dinanti adalah Oceanman 2022, yakni sebuah ajang kompetisi berenang di perairan lepas. Event ini juga berskala internasional.

Oceanman 2022 diselenggarakan di Pantai Muaya, Bali pada Juli 2022. Beberapa kategori yang diperlombakan, yaitu kategori kids (500 meter), sprint (2 km), half (5 km), dan full (10 km).

Samosir Lake Toba Ultra

Terakhir, sport tourism Indonesia yang paling bergengsi dan ditunggu pada 2022 berikutnya diselenggarakan di salah satu Destinasi Super Prioritas, yakni Samosir Lake Toba Ultra.

Event tersebut merupakan lomba lari yang diikuti ribuan pelari terbaik dunia. Rencananya, kompetisi ini digelar pada 17 September 2022, Samosir Lake Toba Ultra

Lomba lari ini memiliki empat kategori yang diperlombakan, yaitu 5 km, 12 km, 25 km, dan 50 km.

Seluruh pelari Samosir Lake Toba Ultra akan diajak melintasi area Danau Toba, melewati berbagai desa wisata, sekaligus melihat dan menikmati indahnya pemandangan pegunungan serta kawasan pantai sepanjang rute.